Menjadi Pelukis, Impian Terpendam Melissa Karim




JAKARTA - Karakternya yang ceriwis dan mudah bergaul memuluskan jalan Melissa Karim dalam meniti karier sebagai presenter. Kariernya bersinar, tidak cukup di dunia MC, profesi aktris film dan tv juga ia geluti. Tapi siapa yang menyangka, perempuan bertubuh mungil ini sejak kecil berhasrat menjadi seorang pelukis.
Hasrat itu semakin menjadi-menjadi ketika ia duduk di bangku SMA di mana ia berpartisipasi dalam kursus melukis.
Selepas lulus SMA, ibu dari Lucius Jazz Tikvatenu Tampubolon ini tidak langsung mengenyam pendidikan di perguruan tinggi. Melissa "merantau" ke Negeri Paman Sam untuk mengikuti kursus singkat melukis.
Niatnya, ia ingin memperdalam ilmu lukis sebelum menekuni profesi seniman. Namun yang terjadi sebaliknya. Kursus tersebut malah membuatnya mengurunkan niat menjadi seorang pelukis.
"Ada langit di atas langit. Ternyata aku engga ada apa-apanya dibanding peserta lain. Ha-ha-ha. Dari situ Aku memutuskan pelukis bukan profesi yang cocok buatku," katanya  saat ditemui Tribunnews.com di sela acara peluncuran Barbie's Day Out di Mal Kelapa Gading, Kamis (9/10/2014) siang.
"Tapi engga ada penyesalan sih. Kan kalau engga dicoba, Aku engga akan tahu rasanya," lanjutnya.
Belakangan Melissa mulai melukis lagi untuk sekedar mengisi waktu senggang. Terbiasa menggunakan cat minyak, ia mencoba melukis dengan cat air.
"Menurut Aku lebih susah pakai cat air karena dibutuhkan teknik khusus. Asyiknya sekarang belajar engga perlu pakai guru privat. Tinggal lihat di Youtube saja sih," ujar Melissa.

No comments:

Post a Comment